Sabtu, 23 Januari 2010

Aku

“Aku Si Pendiam”


Burung dalam sangkar ???? Apakah sebutan itu pantas untukku??? Walaupun aku merasa selalu begitu. Kenginginan ku untuk bekerja begitu kuat tersirat dalam benakkku. Hal yang selalu mendorong aku untuk bekerja karena aku ingin membantu orangtuaku.

Mungkin Tuhan merencanakan sesuatu yang lebih baik dari ini, sehngga aku harus lebih bersabar, berusaha dan berdoa agar apa yang aku inginkan dapat tercapai secepatnya. Semua ini adalah ujian dari Tuhan….
Malam yang ku lalui begitu cepat berlalu tak terasa waktu berputar begitu cepat. Jam dinding berdenting keras, sungguh membosankan, bukan???

Perasaanku sangat sensitive, aku orang yang tidak bisa berdiam diri saja, selalu ingin “to do something for my family especially and me too”. Gundah gulana, resah gelisah bercampur menjadi satu. Saat ku tahu orang yang begitu kutakuti marah seketika padaku. “Apakah aku salah jika melakukan itu”??? Mungkin jalan pikiran kami memang berbeda sehingga tak ada titik temu untuk menyatukan kami.

Banyak kesedihan dan gejolak batin yang kurasakan. Namun tak ada upaya dan daya tuk mengatakan itu semua. Hanya kebisuan dan hati yang bicara. Walau ku harus jalani seperti ini, semoga Tuhan merencanakan sesuatu yang baik untukku.
Mungkin ini adalah keinginan yang tertunda, namun tak ada penyesalan begiku untuk menyesali itu semua. Aku harus tetap mensyukuri-Nya. Dengan ketenangan dan senyuman semuanya kan terlewati begitu saja. Penuh keikhlasan dan ketulusan yang tetap membuat ku sabar, kuat dan tegar. Dengan hati yang riang, kan ku sambut masa depanku dengan sebuah keberhasilan dan kesuksesan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar